Selasa, 03 Maret 2015

Terbatas bukan Halangan..

Judul diatas ku ambil karena aku selalu menempatkan diri dalan keterbatasan, sehingga diriku telah masuk jeruji-jeruji penjara yang selalu ku ungkapkan "mau apa lagi, toh saya kan terbatas"

Ungkapan itu bukan tanpa sebab, memang banyak hal yg kuharapkan menjadi impian ku utk kuraih tidak menjadi kenyataan....jadilah hanya mimpi belaka.

"Hidup tak seluas daun kelor"
itulah pepatah yang berseliweran di benakku. "Aku harus berubah" inilah motivasi ku
tapiii aku kembali masuk jeruji "Aku kan terbatas, mau apa lagi".

Tahun 2013, otakku mulai mikir...simpenan dana dari pesangon udah habis.
"Aku harus berubah" mendorong ku untuk bergerak.
putar otak, kalau telat bisa berabe urusan negara nih!

2014... hutang, masalah, biaya hidup..numpuk jadi satu...tekanan dan emosi berakumulasi...wow!
"Aku harus berubah"...teriakku...!
walau terseret dan kelelahan, sebuah harapan itu muncul..Anta Robbi Subhanaka inni kuntum minaj zholimin,,doa yang ku panjatkan.

lelah memang, tapi Life is Go on...bukan untuk melamun mas brow!

kembali kulihat dinding kamar ku, yg setiap hari berkata namun tak bersuara:

"Bangga lah pada dirimu, karena engkau di ciptakan dari makhluk yg terbaik
Aku bertekad akan menggenggam dunia dgn tangan ku
ku buktikan diriku kepada Robbku, sebagai bukti amanahnya diriku kepada Nya

Man jadda wa jadda, Nothing is possible
But everything is Possible."

Begitulah ungkapan uraian ku yg ku tulis dan ku tempelkan pada dinding kamar. dengan harapan selalu mengingatkan dikala motivasiku lemah.

2015...tetap atau lanjut ya...
2 bulan masih pake tradisi tahun kemarin...
Gali lubang tutup lubang, bayar hutang nambah hutang...

Celah harapan itu muncul, dikala aku berdekatan dengan Allah dgn intens..
aku minta di bimbing, maka Robbku ajarkan caranya...


Dia beri ku kekurangan, maka aku belajar hemat dan berpuasa sunnah...
Dia beri ku kesakitan, maka kami belajar bersabar dan bertobat kepada Nya...
Dia beri ku kesulitan, maka aku belajar membaca peluang besar. karena setiap kesulitan ada peluang besar kan..!!
Dia beri ku kesusahan, maka kami belajar tidak berkeluh kesah, tapi kami minta di mudahkan...

aku ikuti pelajrannya dengan tekun, hingga Allah bukakan kalam NYA:

2:186. Dan apabila hamba-hamba-Ku bertanya kepadamu tentang Aku, maka (jawablah), bahwasanya Aku adalah dekat. Aku mengabulkan permohonan orang yang berdoa apabila ia memohon kepada-Ku, maka hendaklah mereka itu memenuhi (segala perintah) Ku dan hendaklah mereka beriman kepada-Ku, agar mereka selalu berada dalam kebenaran.

2:201. Dan di antara mereka ada orang yang berdoa: “Ya Tuhan kami, berilah kami kebaikan di dunia dan kebaikan di akhirat dan peliharalah kami dari siksa neraka”.

3:8. (Mereka berdoa): “Ya Tuhan kami, janganlah Engkau jadikan hati kami condong kepada kesesatan sesudah Engkau beri petunjuk kepada kami, dan karuniakanlah kepada kami rahmat dari sisi Engkau; karena sesungguhnya Engkau-lah Maha Pemberi (karunia).”


3:16. (Yaitu) orang-orang yang berdoa: “Ya Tuhan kami, sesungguhnya kami telah beriman, maka ampunilah segala dosa kami dan peliharalah kami dari siksa neraka,”

Subhanalla wa bi hamdihi subhanallahil aziim.

Tanpa bimbingan Mu ya Robb...mungkin hamba tlah lalai dan lupa
Tanpa dukungan mu saudara seiman ku..mungkin kami tak bertahan hingga sekarang.

Kini kusadari, keterbatasan ku bukan halangan dan juga bukan masalah.
kini ku menatap hidupku dgn kemampuan ku yang terbaik
Kedua tangan ku, kedua kaki ku, kedua penglihatan ku dan kedua pendengaranku.
adalah modal terbaik, akan ku olah utk menyelesaikan seluruh tantangan hidupku
masalah hidupku dan mimpi hidupku...

bukan kembali tertidur, termangu atau melamun..
karena hidup itu tantangan dan harus ada kesungguhan.

Fokus, Passion and fight

wassalam

sebuah tulisan, untuk merangkai keimanan dan ukhuwah islam


Tidak ada komentar:

Posting Komentar